-->

Yubikiri, Lagu Janji dari Jepang

Yubikiri, yang mempunyai arti "memotong jari" adalah sebuah lagu anak-anak yang digunakan untuk menyatakan saling berjanji, dinyanyikan dengan cara sama-sama meng-kaitkan dua jari kelingking.

Yubikiri

Berikut lirik dan arti dari lagu Yubikiri ini.

Yubi kiri genman 指切りげんまん

yubikiri image
Memotong jari, dipukuli 10 ribu kali

Uso tsuitara うそ ついたら
Jika (kau) berbohong

Hari sen bon nomasu 針 千本 飲ます
(Kau harus) menelan seribu jarum

Yubi kitta 指切った
(dan) memotong jari

Terkesan kasar untuk lagu anak-anak tentunya, namun Yubikiri adalah bagian dari tradisi Jepang.

Jadi jangan buru-buru menyatakan cinta di Jepang ya, nanti diminta nyanyi yubikiri, hehe..

 

Semua artikel Hikan Sakura terproteksi,
dilarang keras mengambil sebagian atau seluruh bagian posting tanpa ijin dan menyertakan sumber (link hidup dofollow)
Setiap pelanggaran akan diproses melalui DMCA takedown.

Atas